Jakarta, infoDKJ.com | Tiga unit rumah dan empat sepeda motor hangus terbakar akibat kebakaran yang terjadi pada Rabu (19/11/2025) dini hari di Jalan Komp. Depag RT 07 RW 03, Kelurahan Kedaung Kaliangke, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Peristiwa ini diperkirakan terjadi sekitar pukul 03.45 WIB dan diduga kuat dipicu oleh arus pendek listrik (korsleting).
Menurut keterangan korban Juminem, api pertama kali muncul dari lantai dua rumah semi permanen berbahan kayu dan tripleks. Saat itu ia sedang berada di kamar mandi dan melihat kobaran api mulai membesar. Teriakan minta tolong langsung membangunkan warga sekitar, termasuk saksi Endang Budi R., yang kemudian ikut berusaha melakukan upaya awal pemadaman.
Tak lama berselang, api merembet ke rumah lain serta bengkel milik Najibburrahman, hingga menyebabkan kerusakan yang cukup parah.
Respons Cepat Aparat dan Damkar
Pukul 04.05 WIB, Babinsa dan Bimas tiba di lokasi setelah menerima laporan dari Ketua RT setempat, Ibu Ika. Tim pemadam kebakaran dari Jakarta Barat kemudian datang pukul 04.30 WIB dengan mengerahkan 8 unit mobil damkar.
Proses pemadaman berlangsung intens, dan api berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 05.22 WIB.
Data Kerugian
- Rumah terbakar: 3 unit
- Sepeda motor terbakar: 4 unit
- Korban jiwa: Nihil
- Kerugian materi: Dalam pendataan
Personel yang terlibat penanganan:
- Koramil: Serda Agung K
- Polsek Cengkareng: Ipda Tono beserta 2 personel
- Satpol PP: 2 personel
- TRC BPBD: 2 personel
- Damkar Jakarta Barat: 8 unit dipimpin Bpk. Iqbal
Saat ini, kasus kebakaran ditangani lebih lanjut oleh Polsek Cengkareng untuk penyelidikan lanjutan.
Peristiwa ini kembali mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap instalasi listrik rumah tangga, terutama pada bangunan semi permanen yang rawan terbakar. Semoga kejadian serupa tak terulang kembali.
(APJ/Yansen)
